Beritapelajar.com – Belajar merupakan perubahan tingkah laku secara relatif permanen dan secara potensial terjadi sebagai hasil dari praktik penguatan yang dilandasi dengan tujuan untuk mencapai tujuan tertentu. Dalam proses pembelajaran, seorang peserta didik memerlukan adanya motivasi belajar. Motivasi belajar sendiri merupakan suatu alasan atau dorongan yang berasal dari diri sendiri maupun orang lain untuk mendorong seseorang dalam mencapai sebuah tujuan pembelajaran. Motivasi belajar sejatinya memiliki peran penting dalam proses belajar karena dapat mempengaruhi semangat serta ketekunan seseorang untukmengeksplorasi pengetahuan dalam mencapai hasil yang optimal.
Motivasi belajar yang tinggi akan membuat peserta didik bersemangat dalam menerima pembelajaran dan memiliki tujuan yang akan dicapai. Namun, apabila motivasi belajarnya rendah atau bahkan tidak memiliki motivasi, maka peserta didik akan atau bahkan malas untuk melakukan aktivitas dalam proses pembelajaran. Faktor yang dapat mempengaruhi rendahnya motivasi belajar peserta didik diantarannya lingkungan keluarga, lingkungan sosial, lingkungan sekolah dan rendahnya minat belajar dari diri sendiri.
Kaitannya dengan kasus rendahnya motivasi belajar peserta didik, hampir 30 persen peserta didik di Madrasah Diniyyah Miftahul Ulum Desa Ringinkidul, Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan mengalami penurunan dalam motivasi belajar. Dilansir dari wawancara salah satu guru Madin, bapak Muhammad Yuhri mengatakan bahwa “zaman sekarang banyakanak-anak yang tidak masuk sekolah dengan tanpa alasan, karena minat belajarnya kurang dan maraknya gadget ini menjadi salah satu faktor utama anak jarang masuk sekolah” tuturnya.
Berangkat dari hal itu, Tim KKN-MB 065 IAIN Kudus Desa Ringinkidul mengadakan sosialisasi motivasi belajar di Madrasah Diniyyah Miftahul Ulum Ringinkidul, Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan pada tanggal 17 September 2024. Sasaran pada kegiatan sosialisasi ini adalah anak kelas 5. Hal ini dilakukan bertujuan untuk membangkitkan semangat serta memotivasi peserta didik dalam proses belajar. Begitu juga dengan mereka ternyata sangat antusias menyambut, mengikuti, serta mendengarkan materi dari Tim KKN-MB 065 IAIN Kudus mulai dari definisi motivasi belajar, faktor yang mempengaruhi turunnya motivasi belajar, cara bagaimana meningkatkan motivasi belajar, sampai pada siapa saja yang dapat menjadi motivator dalam proses belajar.