Perjalanan Fayza dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tingkat Kabupaten Pati terbilang unik. Ia mendapatkan informasi adanya Cabang Pentaque hanya 3 minggu sebelum pelaksanaan lomba. Pasalnya, setelah pindah dari Banyumas ke Pati lebih kurang 2 tahun untuk meneruskan sekolah ke SMKN Jateng di Pati, ia telah vakum dalam kegiatan olahraga pentaque. Dengan begitu, ia harus kembali mengasah kemampuan untuk dapat mengikuti POPDA mewakili sekolahnya di Kabupaten Pati.
Bernama lengkap Fayza Khorunnisa, sekarang duduk di kelas IX jurusan APHP di SMKN JATENG Pati. Dalam pertandingan POPDA Cabang Pentaque ini ia tergabung di grup B. Di awal pertandingan ia nampak baru adaptasi, hingga ia dinyatakan lolos dari grup menuju ke 8 besar. Permainan Faiza semakin matang di 8 besar hingga semifinal dengan mengalahkan kontingen dari SMK Tunas Harapan Pati. Dalam final, ia bertemu SMK Cordova dan kalah dengan selisih hanya satu poin.
“Saya sangat tidak menyangka dapat mengalahkan peserta unggulan di babak semifinal. Saya bertemu dengan Mbak Citra yang tahun sebelumnya pernah sampai tingkat provinsi. Alhamdulillah, hasil ini ku persembahkan untuk almamater SMKN Jateng di Pati.”, ungkap putri dari pasangan Ening Priyatna Nurhayati ini
“Hanya ini yang dapat aku persembahkan untuk SMKN Jateng di Pati tercinta. Sekolah gratis untuk anak-anak tidak mampu Se-Jawa Tengah. Jangan sampai minder untuk jadi juara. Pesan saya untuk anak-anak yang tidak ada biaya, mari bergabung dengan SMKN Jateng di Pati. Semuanya Gratis.”, bebernya.